Buku Menulis Mudah Di Pena
Alhamdulillah, telah terbit buku Menulis Mudah di Pena, Terima kasih Bapak Hasan Chabibie, Bapak Gogot Suharwoto , Bapak Abu Khaer, Bapak Bambang Warsita, dan Bapak @Sudirman Siahaan. Buku yang ditulis oleh bu Raden Roro Martiningsih. ini adalah salah satu contoh pilihan karya yang patut diberi tempat dalam ruang baca kita yang berkiprah di dunia pendidikan. Menulis itu berjuang, menulis itu berbagi. Namun bak pepatah yang mengatakan "Bisa karena Biasa" inilah yang menggugah pikiran dan hati disertai semangat untuk terus melangkah maju, tidak hanya dalam pengembangan potensi dirinya tetapi juga kerinduannya dalam berbagi. Salah satu tradisi ilmiah yang sudah berusia ribuan tahun adalah menuliskan apa saja rekam jejak dan pengalaman yang kita jumpai dalam proses kehidupan ini. Empat puluh peristiwa yang terdokumentasi dalam buku berjudul Menulis Mudah di Pena dengan gaya penuturan yang lugas dan komunikatif tidak jauh dari gaya sang penulis saat tampil di berbagai even seminar, talkshow maupun sebagai presenter program televisi dan video pembelajaran. Buku ini berisi tulisan yang dipublikasikan di Blog Pena Rumah Belajar dan disajikan pada buku ini; “Menulis Mudah di Pena”. Jadikan menulis seperti bernapas. Menulislah sebagai kebutuhan, berawal dari keresahan atau permasalahan, maka suatu tulisan itu harus menawarkan alternatif solusi, bukan hanya hiburan waktu luang sehingga menulis dengan atau tanpa mood. Menulislah untuk pengembangan profesi, dan siap-siaplah mencapai karir puncak.
Post a Comment