Majalah Bobo di Saat Aku TK


 


Saat aku taman kanak kanak ayah selalu membelikan kami majalah Bobo dengan karakter utama Bobo kelinci warna biru dan Coreng kelinci berwarna pink yang suka menggambar. Di tiap edisi majalah selalu ada kisah keluarga Bobo dengan segala kejadian sehari-hari. Keluarga mereka yaitu keluarga kelinci makan wortel. Paman gembul adalah kelinci gendut berwarna coklat. Aku sering membayangkan. Sungguh lucu keluarga kelinci tersebut. Hidup rukun dan banyak ide dalam memecahkan masalah mereka sehari hari. Aku tidak pernah melihat kelinci sebelumnya. Di rumah kami hanya memelihara ayam dan burung merpati. Tetangga depan rumah kami saat itu sangat kaya memiliki sapi yang sangat banyak. Tiap pagi digiring ke sawah. Saat itu ayah juga memelihara anjing untuk menjaga rumah.

Pada suatu hari, ayah mengajak kami ke pameran di alun alun kota Jombang. Hanya saat pameran saja kami bisa membeli kue terang bulan dan martabak. Saat saya kecil di Jombang tidak ada penjual kue terang bulan dan martabak. Makanan itu hanya ada di Surabaya. Sehingga aku suka kue terang bulan yang dijajakan di pameran. Lalu ayah mengajak ke stan pameran yang menjual kelinci. Aku kegirangan...senang sekali...aku akan melihat keluarga Bobo. Setelah berdesakan dengan pengunjung lain. Sampailah aku di dekat kandang kelinci. Aku melihat kelinci itu. Dan aku sangat kecewa. Kecewa sekali. Karena kelincinya berwarna putih semua dan makannya sawi. Aku bertanya ke penjualnya. Apa makannya wortel? Penjual berkata jika kelincinya suka makan sawi putih atau kubis. Tidak suka wortel. Aku sangat sedih karena kelincinya tidak berwarna warni seperti keluarga Bobo dan mereka tidak makan wortel...